Pelatih Milan, Massimiliano Allegri, menegaskan bahwa ia ingin melatih Rossoneri dalam jangka waktu yang lama.
Pada interview dengan Rai, Senin (26/9) allenatore berusia 44 tahun itu berharap akan bertahan lama di San Siro setelah musim lalu mempersembahkan gelar scudetto pada musim pertamanya untuk Milan.
"Saya harap demikian karena Milan adalah klub yang hebat. Saya ingin bersama klub ini dalam waktu lama, tapi itu semua tergantung dengan hasil yang diraih," kata Allegri seperti dilansir Football Italia.
"Tahun lalu kami mengawali dengan bagus dan meraih scudetto, kami juga menjuarai supercoppa, dan tentu saja kami berharap bisa mengulangnya tahun ini,"
Allegri juga mengomentari performa striker Milan Antonio Cassano yang tampil gemilang sepanjang musim panas ini.
"Cassano bermain sangat baik. Ada beberapa pembicaraan dengannya karena dia sempat dikabarkan bakal pergi. Tapi kami sangat senang karena Milan tak memiliki rencana untuk menjualnya," (foti/zul)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar